Banner BAPETEN
Pelaksanaan Surveillance Audit ISO 9001:2015 di Direktorat Pengaturan Pengawasan Fasilitas Radiasi dan Zat Radioaktif BAPETEN
Kembali 28 November 2024 | Berita BAPETEN

​Dalam rangka mempertahankan mutu sistem manajemen Direktorat Pengaturan Pengawasan Fasilitas Radiasi dan Zat Radioaktif (DP2FRZR) melaksanakan Surveillance Audit ISO 9001:2015 oleh Intertek SAI Global pada Kamis, 28 November 2024 di BAPETEN.

Dalam pelaksanaan audit yang bertindak sebagai lead auditor yaitu Vinka Cantikara dan sebagai auditee yaitu Mukhlisin Direktur DP2FRZR beserta seluruh personel DP2FRZR.

Sejak 29 Januari 2018 DP2FRZR telah mendapatkan sertifikat ISO 9001:2015 dan telah dilakukan resertifikasi sebanyak dua kali, yang terakhir dilakukan pada tanggal 6 Desember 2023 dengan No. Sertifikat: QMS42967. Pelaksanaan surveillance audit dilakukan untuk lingkup pembentukan dan penyebarluasan/diseminasi peraturan perundang-undangan bidang fasilitas radiasi dan zat radioaktif.

imgkonten


Dalam opening meeting, Mukhlisin menyampaikan bahwa pelaksanaan surveillance audit bertujuan untuk melakukan verifikasi kesesuaian terhadap sistem manajamen dan prosedur yang terkait dengan sertifikat ISO 9001:2015. Dengan dilaksanakannya audit, diharapkan ada hal-hal yang dapat meningkatkan penerapan sistem manajemen di DP2FRZR. Namun, dengan berjalannya audit, jika ada hal yang belum dilaksanakan atau perlu improvement dari ISO 9001:2015, dapat diinformasikan untuk dapat kami lakukan perbaikan pada kualitas DP2FRZR.

imgkonten


Selanjutnya Vinka menyampaikan bahwa pada tahun 2021 telah dilakukan konferensi tingkat tinggi terkait perubahan iklim. Isu tersebut menjadi salah satu dalam perkembangan ISO 9001:2015. Dengan hal tersebut seluruh organisasi yang tersertifikasi ISO 9001:2015 untuk dapat mengimplementasikan hal tersebut. Sounding isu perubahan iklim di mulai pada tahun 2024 dan kaji ulang terhadap isu tersebut akan dilakukan di tahun 2025. Selain itu, Vinka juga menyampaikan bahwa audit dilakukan terhadap management system, documentation system, monitoring measurement analysis and evaluation, draft establishment of regulation incl draft review and verification, dissemination of regulations, dan maintenance infrastructure.

imgkonten


Dalam closing meeting Vinka menyampaikan bahwa secara keseluruhan, implemementasi sistem manajemen DP2FRZR sudah dilakukan dengan baik, pengawasan sudah dilakukan melalui tinjauan ulang manajemen, dan internal audit. Tidak ada temuan mayor dalam pelaksanaan audit ini, namun hanya terdapat satu temuan minor terkait implementasi SWOT analysis yaitu penetapan waktu atau frekuensi pelaksanaan kaji ulangnya. Selain itu, Vinka juga menyampaikan saran untuk peningkatan mutu sistem manajemen yaitu dilakukan evaluasi pemahaman setelah pelaksanaan pembinaan peraturan perundang-undangan, penggunaan saluran media sosial untuk sosialisasi produk peraturan, dan meminta estimasi penyelesaian perbaikan peralatan kerja yang rusak oleh unit kerja terkait. Hasil surveillance audit berupa rekomendasi sertifikat yang masih dapat diperpanjang sampai dengan surveillance berikutnya, pungkas Vinka.

Kegiatan ditutup oleh Mukhlisin yang menyampaikan ucapan terima kasih kepada Intertek SAI Global atas pelaksanaan surveillance audit dan juga menyampaikan bahwa hasil surveillance audit ISO 9001:2015 merupakan masukan bagi DP2FRZR. DP2FRZR berkomitmen untuk melakukan tindak lanjut terhadap temuan minor dan akan terus melakukan peningkatan serta mempertahankan mutu sistem manajemen DP2FRZR untuk menjadi lebih baik kedepannya sesuai standar mutu yang telah ditetapkan. [DP2FRZR/Intanung Syafitri/BHKK/OR]


Komentar (0)


BAPETEN Link

mkananmenu_2024-02-26-145126.png
mkananmenu_2021-04-19-125003.png
mkananmenu_2021-04-19-125235.png
mkananmenu_2021-08-25-114254.png
mkananmenu_2024-03-25-135103.png
mkananmenu_2024-05-15-171035.jpeg

Feedback

GPR Kominfo

Video

International Links